Oleh : Rista Simbolon | Diterbitkan Jumat, 4 Februari 2022 19:50 WIB | Short link: https://news.sumutkota.com/antara/berita/457825/mayjen-tni-agus-subiyanto-resmi-jabat-wakasad.html
Bagikan Ke :
Facebook Twitter
Mayjen TNI Agus Subiyanto resmi menjabat sebagai Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad) melalui upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang dipimpin oleh Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman, di Mabesad, Jakarta, Jumat.
Mayjen TNI Agus Subiyanto menggantikan Letjen TNI Bakti Agus Fadjari yang menjabat sebagai Komandan Jenderal (Danjen) Akademi TNI.
Serah terima jabatan itu berdasarkan Keputusan Panglima Tentara Nasional Indonesia Nomor Kep/66/1/2022 tanggal 21 Januari 2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan TNI.
Baca juga: Panglima TNI sambangi KRI Bima Suci
Baca juga: Panglima TNI sambangi KRI Bima Suci
Jenderal TNI Dudung Abdurachman mengucapkan terima kasih kepada Letjen TNI Bakti Agus Fadjari atas kinerja nya selama menjabat sebagai Wakasad.
Pejabat Wakasad yang baru, Mayjen TNI Agus Subiyanto sebelumnya menjabat Pangdam III/Siliwangi.
Pria kelahiran Cimahi 5 Agustus 1967 ini merupakan alumni Akademi Militer (Akmil) 1991. Ia pernah menduduki beberapa jabatan penting di antaranya Komandan Korem 061/Suryakencana pada tahun 2020, Komandan Paspampres (2020 - 2021), Panglima Kodam III/Siliwangi (2021 - 2022) dan Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (2022).
Dalam rangkaian Sertijab Wakasad tersebut, dilaksanakan pula penyematan lencana Setia Bakti Pratama dari Ketua Umum Persit Kartika Chandra Ny. Rahma Dudung Abdurachman kepada Ny. Dewi Bakti Agus Fadjari.
Saksikan Video Mayjen TNI Agus Subiyanto resmi jabat Wakasad Berikut ini..
Mayjen TNI Agus Subiyanto resmi jabat Wakasad |
Bang Naga
|
on 11:30:46pm Sabtu 2 November 2024 |
Rating 4.5
Artikel Terkait